Pendaftaran Mahasiswa Baru Di Universitas Ma Chung dibuka untuk Tahun Akademik 2026/2027 Daftar segera di sini

CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: [email protected]. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Mempelajari Dunia Seni dan Desain di Perkuliahan

by Humas Universitas Ma Chung / 30 January 2026 / Published in Machung

Penyerahan cinderamata oleh Rosa Kusumawati, S.Ds., selaku Kaprodi DKV SMK IT Asy-Syadzili, kepada Sultan Arif Rahmadianto, S.Sn., M.Ds. selaku Ketua Program Studi Visual Communication Design Universitas Ma Chung


Program Studi Visual Communication Design Universitas Ma Chung menerima kunjungan dari siswa-siswi SMK IT Asy-Syadzili pada Jumat, 30 Januari 2026. Kunjungan ini diikuti oleh siswa-siswi kelas X hingga XII jurusan DKV dengan tujuan untuk mengenal lebih luas bidang seni dan desain di jenjang perguruan tinggi.

Dalam kegiatan ini, siswa-siswi disambut dan diperkenalkan dengan Program Studi Visual Communication Design oleh Sultan Arif Rahmadianto, S.Sn., M.Ds. selaku Ketua Program Studi. Ia menyampaikan bahwa perkuliahan di Universitas Ma Chung dikemas secara menyenangkan sekaligus dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia kerja.

“Kami berusaha menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan dan relevan dengan bidang DKV. Salah satunya, setiap satu tahun sekali kami menyelenggarakan event cosplay atau pameran karya. Selain itu, kegiatan perkuliahan selama empat tahun kami rancang agar mahasiswa siap berkarier,” ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa selain mempelajari ilmu desain dan visual, mahasiswa Universitas Ma Chung dibekali dengan pendidikan kewirausahaan agar mampu berdikari di masa depan.

Selain pengenalan Program Studi Visual Communication Design, siswa-siswi juga diajak berkeliling kampus untuk melihat secara langsung berbagai fasilitas penunjang pembelajaran, mulai dari Laboratorium Fotografi, Ruang Kaligrafi, Perpustakaan, Laboratorium Komputer, hingga Laboratorium 3D Printing. Selama kegiatan ini, siswa-siswi mendapatkan penjelasan materi dari Ayyub Anshari Sukmaraga, S.Sn., M.Ds. selaku Kepala Laboratorium Visual Communication Design bersama beberapa mahasiswa.

Ibu Rosa Kusumawati, S.Ds., selaku Kaprodi DKV SMK IT Asy-Syadzili, mewakili pihak sekolah menyampaikan rasa terima kasih dan harapannya melalui kegiatan kunjungan ini. “Terima kasih sebesar-besarnya kepada Program Studi Visual Communication Design Universitas Ma Chung yang telah memberikan kesempatan berharga bagi kami untuk berkunjung. Tujuan kami bukan hanya sekadar berkunjung, tetapi juga menunjukkan bahwa DKV bukan hanya tentang menggambar, melainkan tentang menyelesaikan masalah melalui desain visual serta penerapannya di dunia kerja. Semoga anak-anak dapat mengambil manfaat sebesar-besarnya dari kegiatan ini,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Universitas Ma Chung dan SMK IT Asy-Syadzili dapat saling bersinergi dalam memperkenalkan pendidikan tinggi serta mempersiapkan siswa untuk melanjutkan studi dan terjun ke dunia kerja di masa mendatang.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP WhatsApp