CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: info@machung.ac.id. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Adakan Vaksinasi COVID-19, Ma Chung Dukung Program Pemerintah

by superadmin / 6 October 2021 / Published in Machung

Upaya percepatan Vaksinasi COVID-19 dilakukan semua kalangan termasuk perguruan tinggi, termasuk Universitas Ma Chung. Program 1000 Vaksin COVID-19 (dosis pertama dan kedua) dilaksanakan pada Selasa, 5 Oktober 2021 di Basement Gedung Bhakti Persada Soegeng Hendarto.

 

“Upaya yang digelar Universitas Ma Chung dilakukan sebagai bentuk peran aktif perguruan tinggi untuk ikuti program pemerintah terkait dengan percepatan vaksin di lingkungan kampus,” ungkap Rektor  Universitas Ma Chung, Dr. Murpin Josua Sembiring, S.E.,M.Si. Universitas Ma Chung bekerja sama dengan Ciptura  Group menggelar 1000 vaksinasi jenis Sinovac. Kegiatan ini juga dilakukan bersamaan dengan HUT Grup Ciputra yang ke-40, serta bekerja sama dengan berbagai pihak antara lain RS Bhayangkara Batu, PEKSY, Lions’ Club Malang Permata Ma Chung, dan Grup Podo Joyo Mashyur.

 

 

“Kita ingin dengan percepatan vaksinasi berbasis  kampus akan mempercepat terbentuknya herd  immunity, agar bisa lebih cepat keluar dari pandemi,” lanjut beliau. “Kami sebagai pendidik juga memiliki target bahwa mahasiswa kami sudah divaksin seluruhnya agar kami bisa segera bisa melakukan pembelajaran tatap muka,” pungkas beliau.

 

Dalam kegiatan kali ini, sebanyak 1030 peserta mendaftar secara online, melampaui target 1000 vaksin yang telah dicanangkan, 400 diantaranya merupakan vaksin kedua. Para peserta berasal dari berbagai daerah – tidak hanya dari mahasiswa dan siswa-siswi sekolah mitra, namun juga masyarakat umum yang berasal dari Kecamatan Dau, Kota Malang, Kabupaten Malang, bahkan hingga dari Kabupaten Situbondo. Banyak pula peserta yang mendaftar dari warga negara asing, serta dari kampus universitas lain. Namun demikian, dari antara seribu pendaftar, warga yang berhasil divaksin sejumlah 593 orang. Penurunan ini disebabkan oleh karena berbagai hal seperti tidak validnya nomor NIK (terdapat kesalahan nomor NIK di pusat data Dispendukcapil), serta kondisi kesehatan penerima vaksin yang tidak memungkinkan untuk menerima vaksin saat itu.

 

Dalam pelaksanaannya, terlibat pula puluhan relawan dari Peksy, CitraLand Puncak Tidar, Universitas Ma Chung. Vaksin dosis ke-dua rencananya akan diberikan pada Selasa, 2 November 2021 mendatang.

 

 

 

 

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP