Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: info@machung.ac.id. Terima Kasih!
Official Website Universitas Ma Chung.
T : (0341) 550 171
Email: info@machung.ac.id
Universitas Ma Chung
Villa Puncak Tidar N-01, 65151, Malang, IND
Alicia Angelica Mulyatno, mahasiswa Program Studi Sastra Inggris angkatan 2021 Universitas Ma Chung, berhasil mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program student exchange di Da-Yeh University, Taiwan. Kesempatan ini semakin istimewa karena melalui partnership dengan Universitas Ma Chung, Alicia bebas dari biaya studi di sana. Program yang diikutinya ini berlangsung selama 5 hingga 6 bulan, di mana Alicia akan menjalani semester musim gugur bersama para mahasiswa Da-Yeh.
Sejak awal kuliah di Universitas Ma Chung, Alicia telah terinspirasi oleh mata kuliah Cross Cultural Understanding. Dalam perkuliahan ini, ia belajar mengenai berbagai budaya dari seluruh dunia. Pengalaman tersebut menumbuhkan keinginan kuat dalam dirinya untuk melihat dan merasakan langsung budaya asing, tidak hanya mempelajarinya secara teori.
“Setelah lulus dari Ma Chung, aku berharap pengalamanku ini bisa aku bagikan ke orang-orang di sekitarku bahwa keluar negeri adalah pengalaman yang sangat berharga untuk didapatkan,” ujar Alicia dengan penuh antusiasme. Baginya, tinggal di Taiwan tidak hanya memberikan pengalaman akademik, tetapi juga kesempatan untuk mengalami budaya lokal secara langsung.
Sebelum berangkat, Alicia mempersiapkan diri selama 1 hingga 2 bulan. Salah satu tantangan yang ia sadari dalam pengalaman student exchange ini adalah kemungkinan menghadapi culture shock, terutama saat beradaptasi dengan kehidupan dan budaya Taiwan yang berbeda. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Alicia memutuskan untuk belajar Bahasa Mandarin agar lebih mudah berkomunikasi dan berinteraksi dengan masyarakat setempat.
Selama mengikuti program ini, Alicia menargetkan untuk mendapatkan sebanyak mungkin pengalaman berharga. Bagi Alicia, pengalaman tinggal dan belajar di luar negeri sangat penting, terutama bagi seorang lulusan Sastra Inggris. “Dengan pengalaman ini, aku percaya dapat memberikan nilai tambah ketika aku terjun ke dunia kerja,” jelasnya.
Sastra Inggris: Lebih dari Sekadar Bahasa
Bagi Alicia, belajar Sastra Inggris di Universitas Ma Chung bukan hanya soal menguasai bahasa, tetapi juga membangun keberanian dan kepercayaan diri untuk berkomunikasi dengan orang lain, terutama dalam lingkungan internasional. Program student exchange ini menjadi langkah penting baginya untuk mengasah kemampuan berbahasa Inggris sekaligus meningkatkan kepercayaan diri saat berinteraksi dengan orang-orang dari berbagai latar belakang budaya.
Alicia juga merasa bersyukur atas banyaknya peluang yang diberikan Universitas Ma Chung bagi mahasiswa-mahasiswinya. Program student exchange dan summer camp internasional yang ditawarkan oleh universitas memberinya kesempatan untuk merasakan langsung pengalaman global, yang ia yakini akan sangat berguna di masa depan.
Dengan semangat dan antusiasme yang tinggi, Alicia siap menghadapi setiap tantangan dan peluang yang akan ia temui di Taiwan. Pengalaman ini bukan hanya tentang belajar, tetapi juga tentang pertumbuhan pribadi dan pencapaian tujuan yang lebih besar.
“Saya sangat merekomendasikan program ini bagi mahasiswa Universitas Ma Chung. Pengalaman internasional seperti ini memberikan perspektif baru dan melatih keberanian serta kepercayaan diri kita,” ungkap Alicia.
Dr. FX Dono Sunardi., SS., MA selaku Kepala Program Studi Sastra Inggris mengapresiasi keberanian dan prestasi Alicia ini.
“Kami di Prodi Sastra Inggris sangat mendorong mahasiswa untuk dapat mengambil peluang mengikuti student exchange di luar negeri. Keberanian dan keberhasilan Alicia untuk mengikuti student exchange di Taiwan ini patut untuk diacungi jempol dan menjadi teladan bagi mahasiswa lainnya,” jelas Dr. Dono.
Sejalan dengan semangat untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berwawasan global, Universitas Ma Chung melalui Bagian Kerjasama dan Urusan Internasional selalu memberikan informasi serta dukungan bagi mahasiswa untuk memiliki pengalaman global.
Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka Segera Daftar Sekarang.