CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: info@machung.ac.id. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Edukasi Pasar Modal bagi Siswa SMA

by Admin Akuntansi / 11 June 2020 / Published in Machung

Pada 12 Maret 2020, Universitas Ma Chung memberikan seminar dengan tema Edukasi Pasar Modal 2020 yang dihadiri oleh seluruh SMA di kota Malang. Seminar yang diikuti oleh kurang lebih 750 siswa itu dihelat untuk mengedukasi para siswa SMA tentang peran penting pasar modal bagi perkembangan perekonomian sebuah negara.

Renald Suganda, SE., M.Si., CRA, salah satu pembicara, mengatakan bahwa pasar modal memiliki potensi yang luas. Salah satu potensinya adalah dapat menyumbang pertumbuhan ekonomi nasional. “Semakin banyak investor di pasar modal, maka secara tidak langsung perekonomian suatu negara akan meningkat,” ujarnya.

Di saat yang sama, sosok yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung itu juga membeberkan analisis mengenai kondisi pasar modal di Indonesia. Pasar modal di Indonesia masih banyak didominasi oleh investor asing. Fakta mengejutkan ini menandakan bahwa investor lokal masih belum mengambil peran besar di dalam Bursa Efek Indonesia (BEI)

Ini merupakan tantangan bagi kita mengingat Indonesia memiliki target untuk menjadi 5 besar perekonomian terbaik dunia di tahun 2045. Hal ini tidak akan tercapai jika kita sebagai warga negara tidak ambil bagian di dalam pasar modal,” imbuhnya.

Keberanian untuk terjun di dunia pasar modal juga membuka peluang yang lebar untuk menggapai kesuksesan. Beberapa contoh nyata adalah Sergey Brin & Larry Page (Google), Mark Zuckerberg (Facebook), Warren Buffet dan Lo Kheng Hong. Mereka sukses karena mereka bekerja keras, tidak mudah putus asa, dan cerdik dalam mengambil peluang.

Keberanian inilah yang juga ditanamkan beliau pada diri mahasiswa – mahasiswanya. Apa yang ditanamkan ini juga telah menjadi keunggulan Universitas Ma Chung. Dengan ini terbukti bahwa Galeri Investasi Universitas Ma Chung berhasil menembus jajaran 3 besar Galeri Investasi Terbaik se-Indonesia untuk kategori jumlah valuasi transaksi terbesar pada tahun 2019.

Menjadi investor di zaman sekarang tidaklah terlalu susah dan kita dapat menjadi Larry Page atau Mark Zuckerberg yang lain. Kuncinya, carilah saham prospek yang memiliki good corporate governance yang bagus dan beranilah untuk berinvestasi secara perlahan-lahan di perusahaan itu,” pungkasnya.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP