CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: info@machung.ac.id. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Tips Alumni Ma Chung Mengawali Karier Sebelum Wisuda

by Humas Universitas Ma Chung / 22 September 2023 / Published in Machung

Mengawali karier sebelum wisuda merupakan langkah proaktif yang membutuhkan tekad dan perencanaan matang. Sama halnya yang dilakukan oleh alumni Universitas Ma Chung Gabriella Christie Alexandra “Saya telah memulai karir sebelum wisuda. Jadi, mulai bekerja di Corsearch dengan jabatan sebagai Brand Protection Analyst sejak bulan Mei 2023. Dulu juga sering bertanya ke Bagian Pusat Karier Universitas Ma Chung untuk lowongan kerja dan saya bekerja di Corsearch ini karena mendapatkan info dari kenalan cece, coba melamar sendiri dan di terima”

Menurut Kepala Bagian Kemahasiswaan, Alumni, dan Pusat Karir, Puspita Agustina, S.P., menjelaskan bahwa “Pusat Karier di Universitas Ma Chung memiliki peran yang sangat penting dalam membantu mahasiswa mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja. Pungkasnya. “Tugas utama dari Pusat Karier adalah memberikan berbagai layanan dan sumber daya kepada mahasiswa guna membimbing mereka dalam mencapai tujuan karir mereka, untuk itu seluruh mahasiswa maupun alumni bisa mendapatkan infromasi apapun mengenai lowongan kerja yang memudahkan mereka melamar bahkan sebelum mereka wisuda.”sambung Puspita.

Gabriella melalui wawancara menjelaskan tips untuk mahasiswa yang ingin berkarier sebelum wisuda bisa mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi dunia kerja dengan langkah-langkah berikut:

  • Perbarui CV dan LinkedIn secara Rutin

Merekomendasikan untuk memperbarui CV dan LinkedIn secara teratur dengan informasi terbaru tentang pendidikan, pengalaman, dan keterampilan.

  • Jalin Jaringan Kuat

Aktiflah dalam kegiatan akademik, manfaatkan sumber daya karir di universitas, dan jalin hubungan dengan dosen, rekan sekelas, dan alumni. Cari magang dan pekerjaan paruh waktu yang relevan dengan jurusan untuk memadukan teori dengan pengalaman praktis.

  • Aktif dalam Acara dan Seminar Industri

Hadiri berbagai acara industri dan seminar untuk bertemu dengan profesional di bidang yang diminati. Selain itu, tingkatkan kehadiran di media sosial profesional seperti LinkedIn.

  • Manfaatkan Pengalaman Magang

Selama magang, berkomunikasi secara terbuka dengan mentor dan aktif dalam tugas serta proyek. Ambil kesempatan untuk belajar, catat pengalaman, dan refleksikan pembelajaran harian.

  • Kembangkan Soft Skills dan Hard Skills

Tingkatkan keterampilan bahasa Inggris, komunikasi, problem solving, manajemen waktu, kerja tim, analisis, dan pemikiran kritis untuk sukses di dunia kerja.

  • Pertahankan Keseimbangan Antara Kuliah dan Karier

Atur jadwal yang memungkinkan keseimbangan antara belajar, bekerja, dan beristirahat. Manfaatkan to-do-list untuk mengalokasikan waktu dengan bijak.

  • Bangun Portofolio Kerja yang Kuat

Bergabunglah dengan organisasi dan aktiflah di berbagai kegiatan untuk mengembangkan skills. Gunakan sistem poin keaktifan universitas untuk membangun portofolio yang menarik.

  • Siapkan Diri untuk Wawancara Kerja

Latih diri dengan menjawab pertanyaan umum wawancara, rekam diri berbicara, dan perbaiki keterampilan komunikasi. Terima umpan balik dari orang terdekat.

  • Terus Belajar dan Berkembang

Terbuka terhadap perubahan dan peluang baru di dunia kerja. Selalu belajar, tingkatkan keterampilan, manfaatkan jaringan, dan jangan takut mengambil risiko dalam karier.

  • Tetapkan Tujuan Karir dan Rencana yang Jelas

Identifikasi minat dan keterampilan yang kuat untuk menetapkan tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang spesifik. Gunakan rencana ini sebagai panduan untuk mencapai kesuksesan karir.

Tips ini diharapkan Gabriella bisa bermanfaat untuk seluruh mahasiswa Universitas Ma Chung maupun mahasiswa yang lain bahwa mereka juga bisa membuktikan komitmen untuk meraih sukses karier sejak dini, membawa semangat proaktif dan tekad yang gigih dan profesional untuk menghadapi tantangan masa depan.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP