CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: [email protected]. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Biaya Hidup di Malang untuk Mahasiswa Rantau (Part 1)

by superadmin / 15 December 2021 / Published in Machung

Biaya Hidup di Malang untuk Mahasiswa Rantau
Ilustrasi membagi budget bulanan (Foto oleh Karolina Grabowska dari Pexels)

Biaya hidup di Malang mungkin menjadi pertimbangan utama bagi para calon mahasiswa yang ingin merantau dari daerah asal, untuk berkuliah di kota Malang. Kalau benar, semoga artikel ini bisa menjadi salah satu sumber informasi untuk memberikan gambarn biaya hidup di Malang. Sekarang mari kita bahas satu per satu komponen dari biaya hidup ini, supaya kalian makin mantap untuk kuliah di Malang!

Biaya Tempat Tinggal atau Biaya Akomodasi

Untuk urusan tempat tinggal di Malang, harga sangat bergantung pada lokasi dan jenis tempat tinggal yang kalian inginkan. Biasanya mahasiswa akan memilih tinggal di dekat kampus untuk alasan kepraktisan. Ketersediaan fasilitas penunjang seperti laundry, printing center, dan minimarket di area tempat tinggal juga penting. Semakin dekat dengan kampus dan fasilitas penunjang lainnya biasanya harganya juga semakin mahal. Belum lagi pilihan jenis akomodasi yang beragam, mulai dari sewa rumah, sewa kamar kost, hingga sewa apartemen. Jadi, berapa dong kisaran harganya?

Biaya Sewa Rumah

Untuk kalian yang berencana untuk tinggal bersama beberapa teman, menyewa rumah dan membagi biaya sewa menjadi pilihan yang menarik. Jangan lupa memilih rumah yang lengkap dengan dapur agar kamu bisa memasak untuk makan sehari-hari. Wah, ini salah satu jurus hemat uang saku lho!

Rumah yang disewakan di kota Malang biasanya berlokasi di perumahan, jadi tergantung lokasi kampus kalian dimana ya. Perumahan yang strategis dan sekat lokasi kampus tentu saja adalah Perumahan Villa Puncak Tidar karena lokasinya yang menjadi satu dengan Universitas Ma Chung. Selain itu, masih ada banyak perumahan lain di daerah Dieng, Karangwidoro, Merjosari, Dinoyo, Jatimulyo, dan Blimbing yang biasa disewa oleh mahasiswa rantau.

Harga sewa rumah berkisar antara 10 juta hingga 30 jutaan per tahun, tergantung jumlah kamar dan fasilitas yang menyertai. Kalau kalian memutuskan untuk menyewa rumah, jangan sampai melupakan klausul-klausul di perjanjiannya, karena biasanya pihak pemilik akan menuntut penyewa untuk selalu menjaga kebersihan dan kondisi fisik bangunan rumah.

Sewa Kamar Kost

Ini nih, pilihan paling populer di antara para mahasiswa. Ngekos memang lebih haslle free ya, yang harus kita urusin juga cuma kamar kita aja. Bahkan ada rumah kos yang sudah full service, jadi mulai urusan bersih-bersih kamar, cucian, sampai nasi putih lengkap tersedia.

Biaya ngekost yang dekat kampus dan kamar mandi dalam biasanya berkisar antara 1 hingga 2,5 juta rupiah. Dan kalau mau yang full service, mungkin bisa menambah biaya 500 ribu hingga 1 juta.

Buat yang pingin ngekos yang ekonomis, kamar mandi sharing nggak masalah asal kebersihan terjaga, dengan membayar mulai dari 350 ribu hingga 750 ribu kalian sudah bisa dapatkan kamar yang cukup nyaman. Perbedaan harga biasanya tergantung fasilitas kamar yang disediakan oleh pemilik kos, lokasi rumah kost, dan fasilitas parkiran kendaraan. Ada beberapa kost yang juga meminta pembayaran lebih kalau kalian membawa kendaraan berjenis mobil.

Di area Universitas Ma Chung kalian bisa mencari kamar kost di dalam area Vila Puncak Tidar maupun di daerah sekitarnya seperti daerah Tidar bawah, Dieng, hingga daerah Candi dan Gasek. Sementara area lain yang juga memiliki banyak pilihan rumah kost adalah daerah jalan bendungan, daerah jalan kerto, hingga daerah Sukarno Hatta.

Biaya Sewa Apartemen

Mungkin ada yang nggak nyangka ya kalau di kota Malang sudah punya beberapa gedung apartemen yang lokasinya cukup strategis lho. Buat kalian yang punya budget lebih dan ingin merasakan hidup mandiri sekaligus memperoleh kenyamanan untuk melihat kota Malang dari ketinggian, mungkin tinggal di apartemen adalah tempat yang cocok buat kalian.

Harga sewa apartemen di kota Malang mulai dari 2,5juta – 5 juta. Harganya bervariasi tergantung luasan ruang, jumlah dan fasilitas kamar maupun fasilitas apartemennya.

Lokasi apartemen di kota Malang ada di daerah Soekarno Hatta, Dinoyo, dan Tlogomas. Tinggal kalian pilih aja lokasi yang menurut kalian paling sesuai dengan kebutuhan.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP