CARA MENDAFTAR

1 Kunjungi pmb.machung.ac.id.
2 Lengkapi Data.
3 Tunggu Email Konfirmasi

Hubungi Kami Di 0811 3610 414, atau kirimkan email ke: info@machung.ac.id. Terima Kasih!

Jadwal Buka ADMISI UMC

Senin-Jumat 8:00AM - 5:00PM

Dampingi UMKM, Universitas Ma Chung Terima Penghargaan

by Humas Universitas Ma Chung / 20 December 2023 / Published in Machung

Universitas Ma Chung dengan bangga menerima penghargaan dari Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur pada Rabu, 20 Desember 2023 di Plaza Surabaya, atas kontribusi dalam membina dan mendampingi berbagai UMKM di Provinsi Jawa Timur. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur, Ibu Dr. Andromeda Qomariah, M.M., dan diterima langsung oleh Dr. Ir. Stefanus Yufra M. Taneo, M.S., M.Sc.

“Dari sisi jumlah wirausahawan, Indonesia masih kalah prosentase dari negara-negara tetangga kita di ASEAN,” sambut Dr. Andromeda. “Dan kami sangat terbantu oleh kontribusi perguruan tinggi dalam mendampingi UMKM di Jawa Timur, agar para pelaku usaha ini dapat mandiri, dan jumlah pelaku usaha semakin meningkat,” sambung beliau. “Dengan demikian, Jawa Timur khususnya, dapat semakin maju,” pungkasnya.

“Kami sangat senang dengan diterimanya penghargaan ini,” ungkap Dr. Yufra. “Sejak 2016 kami sudah mulai membina dan mendampingi UMKM di Kabupaten Malang, dan sejak kami menandatangani perjanjian kerja sama dengan Provinsi Jawa Timur pada 2021, kami juga melakukan pendampingan kepada UMKM di lingkungan Provinsi Jawa TImur,” sambung beliau. “Ini sesuai dengan visi Universitas Ma Chung dengan memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat dimana Universitas Ma Chung berdiri,” pungkas beliau.

Pendampingan yang dilakukan oleh Universitas Ma Chung kepada UMKM Provinsi Jawa Timur adalah dalam bidang pendampingan desain kemasan, dan dalam hal ini dikerjakan oleh para dosen dari Program Studi Desain Komunikasi Visual. Selain itu, Universitas Ma Chung juga melakukan pendampingan kepada UMKM Kabupaten Malang dalam berbagai bidang seperti branding, pemasaran digital, pengurusan ijin usaha, pengurusan BPOM dan sertifikasi Halal, serta menghubungkan pelaku usaha UMKM dengan pembeli dari luar negeri seperti Malaysia dan akan dilakukan lagi dengan pembeli dari negara lain seperti Taiwan.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Telah Dibuka  Segera Daftar Sekarang.

TOP